Kanawa, sesuatu yang indah, cantik, dan seksi di daratan Flores. Jika dilihat dan didengar dari namanya, mungkin kamu berpikir bahwa Kanawa merupakan sebuah tempat di daerah Jepang. Kuat alasanmu mungkin karena kata 'Kanawa' sedikit bernuansa dan beraroma Jepang. Namun, dugaanmu kali ini sepertinya meleset. Karena Kanawa merupakan nama sebuah pulau dengan pantai-nya yang cantik dengan sejuta keindahan alam yang dapat kamu temukan di daerah Labuan Bajo, Flores, Nusa Tenggara Timur.
Kali ini asemolas ingin berbagi informasi tentang keindahan alam daerah Manggarai, Flores. Ini mungkin dapat dijadikan refenrensi untuk tempat travelling atau liburanmu bersama orang-orang yang kamu sayangi. Atau mungkin sekedar untuk menyalurkan hobi diving dan snorkeling kamu. Mari simak bersama..
Apa Itu Kanawa?
Kanawa adalah nama sebuah pulau yang terletak di daerah Labuan Bajo, Manggarai Barat. Mungkin buat kamu yang belum tahu dan belum pernah ke tempat ini berpikir bahwa Pulau Kenawa dan Pulau Kanawa sama dan terletak di tempat yang sama. Dengan tegas saya katakan bahwa kamu salah besar.
Kanawa adalah nama sebuah pulau yang terletak di daerah Labuan Bajo, Manggarai Barat. Mungkin buat kamu yang belum tahu dan belum pernah ke tempat ini berpikir bahwa Pulau Kenawa dan Pulau Kanawa sama dan terletak di tempat yang sama. Dengan tegas saya katakan bahwa kamu salah besar.
Pulau Kenawa merupakan sebuah pulau kecil di daerah Sumbawa Barat yang letaknya tidak jauh dari Pelabuhan Poto Tano, Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat. Sedangkan Pulau Kanawa adalah pulau kecil yang terletak di daratan pulau Flores, tepatnya di kota Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Kota Labuan Bajo merupakan salah satu kota wisata yang bisa jadi pilihan untuk kamu yang suka travelling. Kota ini terletak di pulau Flores, tepatnya di kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.
Labuan Bajo mempersembahkan Pulau Kanawa dengan sejuta pesona yang mengundang decak kagum bagi tiap wisatawan yang bertandang ke sana. Pulau Kanawa memberikan kemolekan pantai yang tiada duanya. Kanawa memiliki pantai yang sangat indah dan lautan biru membentang di depan mata. Kanawa merupakan pulau paling indah di kawasan Asia Tenggara.
Mengapa Kanawa?
Pulau Kanawa menawarkan sejuta pesona yang akan membuat kamu jatuh hati padanya. Bukan hanya keindahan di bibir pantai yang Kanawa suguhkan pada tiap tamu yang berkunjung. Keindahan dan pesona bawah laut pun tak membuat kamu kecewa telah mendaratkan kaki di sana. Eloknya alam bawah laut dengan terumbu karangnya yang indah, menakjubkan, dan menjadi rumah buat beragam species laut.
Pulau Kanawa menawarkan sejuta pesona yang akan membuat kamu jatuh hati padanya. Bukan hanya keindahan di bibir pantai yang Kanawa suguhkan pada tiap tamu yang berkunjung. Keindahan dan pesona bawah laut pun tak membuat kamu kecewa telah mendaratkan kaki di sana. Eloknya alam bawah laut dengan terumbu karangnya yang indah, menakjubkan, dan menjadi rumah buat beragam species laut.
Untuk kamu yang suka dan hobi diving dan snorkeling, tidak usah ragu karena Pulau Kanawa telah menyediakan dan memiliki panorama laut yang elok dan cantik. Satu hal yang perlu kamu ketahui bahwa Pulau Kanawa merupakan salah satu tempat terbaik untuk snorkeling di Asia Tenggara atau 'Best Snorkeling spot in all South East Asia'.
Saat snorkeling dan diving, kamu akan melihat terumbu karang yang indah dan species-species laut yang cantik. Sebut saja terumbu karang dengan warna-warni yang indah, kura-kura, bintang laut, coral, atau species laut lainnya. Tak jarang juga di Kanawa kamu akan melihat ikan hiu kecil yang sedang asyik bermain di lautan lepas.
Untuk perlengkapan snorkeling, tak perlu cemah dan sedih. Karena Pulau Kanawa telah menyediakan fasilitas untuk kegiatan snorkeling dan diving. Jadi, kamu tak perlu susah-susah menyiapkan dan membawanya dari rumah.
Di pulau ini juga kamu bisa menemukan sisa-sisa ganggang merah. Hal ini membuat pulau Kanawa sekilas terkesan berwarna pink dan hal ini yang membuatnya makin cantik serta unik. Keindahan alam Pulau Kanawa sungguh memikat hati tiap wisatawan mancanegara maupun wisatawan domestic yang bertandang ke tempat ini. Pulau dengan berhiaskan alam yang tenang, pantai yang memukau dengan pasir putih yang membentang di bibir pantai, dan pemandangan bawah laut yang mempesona tiap mata yang memandang. Kanawa memberikan kesan bak mutiara yang berada diantara birunya lautan lepas.
Akses Menuju Kanawa?
Pulau Kanawa berjarak kira-kira 10 - 15 km dari kota Labuan Bajo. Pulau ini merupakan pintu masuk atau pintu gerbang menuju Pulau Komodo. Sebab jika kamu ingin berkunjung ke Pulau Komodo maka kamu akan melewati Pulau Kanawa dulu.
Agar bisa sampai di pulau ini, kamu bisa menempuh perjalanan dengan menggunakan perahu motor kira-kira 1 jam perjalanan. Fasilitas transportasi laut menuju ke Pulau Kanawa telah disiapkan oleh pihak pengelola. Biasanya berupa perahu-perahu untuk antar jemput gratis atau shuttle boat free dari pihak pengelola pulau ini. Namun, perahu-perahu antar jemput ini memiliki jadwal tersendiri yang sudah diatur oleh pihak pengelola. Untuk menjemput para pelancong yang ingin menikmati keindahan Kanawa sudah diatur jadwal setiap pukul 12.00 WIT. Sedangkan jadwal untuk mengantar para pengunjung kembali ke Labuan Bajo pada pukul 08.00 WIT di keesokan harinya.
Jika kamu ingin mengatur jadwal perjalanan sendiri yang lebih fleksibel maka kamu harus mau mengeluarkan uang saku sendiri untuk menyewa kapal atau perahu motor. Biaya dari Labuan Bajo hingga tiba di Pulau Kanawa kira-kira berkisar sekitar Rp 250.000,- (Dua Ratus Lima Puluh Ribu Rupiah).
Tentang Pengelola Kanawa?
Berdasarkan informasi yang dihimpun asemolas, pengelola Pulau Kanawa adalah orang-orang yang berkebangsaan Italia. Mereka bisa memiliki berhektar-hektar lahan di Pulau Kanawa melalui jalur jual-beli online. Mereka mengurus Kanawa dengan begitu baik misalnya menyediakan kebutuhan pelancong yang berkunjung, menyediakan tempat penginapan yang unik dengan beberapa pilihan, cafe, restoran, atau perlengkapan diving dan snorkeling untuk para tamu.
Fasilitas-fasilitas yang disediakan pihak pengelola, yaitu:
- Bungalow atau Cottages
Bungalow atau Cottages merupakan sejenis sarana yang disediakan untuk layanan penginapan berbentuk rumah sebagai tempat peristirahatankeluarga saat menikmati liburan yang lokasinya di daerah pegunungan atau di bangun di daerah wisata pantai. - Gazebo
Gazebo adalah salah satu fasilitas dengan ruang-ruang terbuka seperti saung atau bale-bale yang disiapkan untuk tempat-tempat beristirahat santai dengan keluarga - Hammock
Hammock atau biasa disebut tempat tidur gantung. Hammock adalah tempat tidur berupa kain yang dibuat seperti sebuah ayunan yang diikatkan pada kedua ujungnya. Hammock biasanya digunakan untuk beristirahat atau bersantai pada saat berlibur atau melakukan kegiatan wisata alam. - Shuttle Boat
Shuttle boat atau perahu antar jemput yang disediakan pihak pengelola Pulau Kanawa untuk para tamu atau wisatawan yang hendak berkunjung ke Kanawa. - Penyewaan alat-alat diving dan snorkeling
- Restoran dengan menu seafood dan pizza
Itulah sekilas tentang Kanawa dari tanah Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. Mari dan berkunjunglah ke sana untuk dapat merasakan serta menikmati secara langsung keindahan panorama alam yang disuguhkannya. Untuk dapat menikmati gugusan rasi bintang di malam yang gelap dengan ditemani semilir angin laut yang berhembus seperti membuai dan membawa kamu di keheningan yang syahdu. Dan untuk menyambut sunrise di kala pagi menyapamu dari lelapnya mimpi semalam.
Kanawa: Yang Seksi Dari Flores
4/
5
Oleh
Molas